Diberdayakan oleh Blogger.
Free R SnapITC Cursors at www.totallyfreecursors.com
RSS

Endoftalmitis

DEFINISI
Endoftalmitis adalah peradangan pada seluruh lapisan mata bagian dalam, cairan dalam bola mata (humor vitreus) dan bagian putih mata (sklera).
PENYEBAB
Penyebab terjadinya infeksi adalah:
  • Luka yang menusuk mata
  • Pembedahan
  • Bakteri yang sampai ke mata melalui aliran darah.
  • GEJALA
    Gejalanya seringkali berat, yaitu berupa:
    - nyeri mata
    - kemerahan pada sklera
    - fotofobia (peka terhadap cahaya)
    - gangguan penglihatan.
    DIAGNOSA
    Diagnosis ditegakkan berdasarkan gejala dan hasil pemeriksaan mata.
    PENGOBATAN
    Endoftalmitis merupakan suatu keadaan darurat.
    Pengobatan harus segera diberikan, menunda pengobatan bisa menyebabkan kebutaan.
    Diberikan antibiotik dan corticosteroid.
    Untuk mengeluarkan cairan yang terinfeksi dari bola mata mungkin perlu dilakukan pembedahan.

    • Digg
    • Del.icio.us
    • StumbleUpon
    • Reddit
    • RSS

    0 komentar: